Tentang Apa? Di balik awan sana kau tutupi hari itu Sisinya lenyap, seiring denting jam berbunyi Lenganku pekat, menyelubung elok menerpa rindu Hingga langkahku tampak gemilang di dasar keruh Telapak daun terbuai jejak sajak lemah lembut hari itu! Hujan tertawa menutupi luasnya angkasa, Hitam itu nyata! Meski kucoba 'tuk menerka Manakala derita menyala-nyala Maka, lama-lama itupun mati Tusuk, tusuk jantungku tepat di dasar isinya! Bila kau percaya, akulah senja! Dekapan lama mengiringi warna hari ini, Kutatap sunyi di mana hari itu kembali Kini ataupun nanti sudah tak berarti! Kunantikan alunan melodi, Sendiri itu sudah pasti, namun dirimu... Takkan terganti!
*Penulis: Annisa Aulia Azizah. Kelahiran Kediri, 1 Juni 2003. Mulai aktif menulis sejak duduk di bangku MA. Selain menulis, juga hobi membaca berbagai jenis buku, salah satunya yaitu novel dan suka pergi ke perpustakaan untuk menambah literatur. Terdapat karyanya yang pernah memenangkan lomba dengan predikat “penulis terbaik” dalam event cipta puisi tingkat nasional buku yang diselenggarakan oleh CV. Safana Media Loka. Menulis adalah menjejak aksara dan berbagi pengalaman.
Rapsodi, singkatan dari Rabu Puisi Dedikasi, adalah salah satu rubrik di Dedikasi.id yang menampilkan karya sastra berupa puisi. Seperti namanya, Rapsodi, yang memiliki arti pernyataan kegembiraan, dimaksudkan untuk menjadi ajang menyatakan segala tentang kegembiraan dalam bentuk puisi. Di sini pembaca akan dimanjakan dengan sajak-sajak yang berasal dari mahasiswa IAIN Kediri. Karya akan diupload setiap hari Rabu. Bagi teman-teman yang ingin mengirimkan sajak-sajaknya, bisa langsung menuju instagram Dedikasi. Kuy! |